Berbagai Macam Produk Olahan Daun Kelor yang Bermanfaat

Ketika mendengar daun kelor, hal apa yang langsung muncul di kepala Anda? Tanaman yang memiliki warna hijau ini ternyata sering disebut sebagai tanaman 1000 manfaat. Berbagai macam produk olahan daun kelor pun muncul. Sebenarnya, berdasarkan fakta nutrisi, dalam 100 gram daun segar memiliki kandungan protein, vitamin V, vitamin B12, hingga vitamin C.


Begitu tingginya nilai nutrisi ini membuat daun kelor menjad makanan yang sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi dengan rutin. Bahkan WHO menganjurkan anak-anak serta bayi mengkonsumsi daun kelor, sehingga gizi buruk bisa terhindar. Lantas, apa saja olahan daun kelor ini? Berikut berbagai macam pilihannya.

Dijadkan Sebagai Olahan Makanan

Pohon kelor dapat tumbuh dengan sangat tinggi meskipun berbatang kecil, inilah yang membuat kelor dianggap sebagai tumbuhan yang liar. Padahal, di negara seperti Pakistan, Bangladesh hingga India, kelor disebut sebagai makanan sehari-hari. Di Indonesia sendiri, daun kelor sering diolah menjadi sayur bening, setelah dicuci bersih, daun kelor dimasak dengan kaldu ayam.

Selain sayur bening, daun kelor juga bisa di masak sup bersama dengan ayam. Anda hanya perlu menyiapkan dada ayam yang telah dipotong dan daun kelor yang sudah dipetik. Sebagai bahan pelengkap, Anda dapat menambahkan kentang, wortel dan buncis.

Diolah Menjadi Bubuk

Selain menjad masakan sehari-hari yang lezat, produk olahan daun kelor yang lainnya adalah menjadi bubuk. Bubuk daun kelor lebih praktis namun juga memiliki khasiat yang sama. Kelor memang begitu berkhasiat karena memiliki kandungan vitamin A, zat besi, serat, kalium serta kalsium. Pada bagian daunnya pun mempunyai berbagai macam tingkat lemak sehat sebagai pelawan penyakit.

Anda dapat menambahkan bubuk daun kelor ini ke protein, muffin, smoothies hingga roti. Bubuk daun kelor bahkan juga dipercaya menurunkan tekanan darah serta mencegah kanker. Hal ini disebabkan karena di dalam bubuk daun kelor terdapat 46 jenis antioksidan serta 36 senyawa anti inflamasi.

Bubuk daun kelor dapat meningkatkan energi serta stamina, bahkan mampu meningkatkan konsentrasi. Untuk masalah berat badan, bubuk daun kelor mampu membantu menurunkan berat badan karena bisa memberikan energi untuk mengurangi kebutuhan makan.

Ingin memiliki kulit yang putih dan mulus? Anda dapat menggunakan bubuk daun kelor sebagai solusinya. Bubuk daun kelor dapat mendorong sel kulit mati sehingga bisa memperbarui diri dengan waktu yang cepat. Bubuk daun kelor juga membantu mengatasi garis halus dan jerawat.

Minyak Kelor

Sepertinya, manfaat minyak kelor tidak boleh ketinggalan untuk dibahas. Bila diaplikasikan pada kulit wajah, minyak kelor dapat membuat wajah menjad lebih awet muda. Minyak kelor memiliki kandungan kolagen hingga 4 kali lebih banyak bila dibandngkan dengan wortel. Kolagen yang berada di dalam minyak kelor akan mencegah kerutan dan tanda penuaan dini lain.

Selain itu, minyak kelor juga mampu melindungi kulit dari paparan radikal bebas. Kandungan vitamin C yang tinggi dalam minyak kelor dapat mengurangi kerusakan oleh radikal bebas. Dengan menggunakan minyak kelor secara teratur, kesehatan kulit menjadi semakin terjaga.

Terakhir, membuat kulit menjad semakin halus. Kandungan vitamin E yang berada dalam minyak kelor mampu membantu membuat kulit menjadi semakin halus serta mengurangi keriput. Anda hanya perlu mengaplikasikan minyak kelor pada wajah sebelum tidur untuk mendapatkan berbagai macam manfaatnya.

Ternyata, ada begitu banyak manfaat produk olahan daun kelor yang tidak kita ketahui, namun seperti ramuan alami lainnya, untuk mendapatkan manfaatnya, Anda harus mengkonsumsi dan mengaplikasikannya secara teratur, sehingga manfaat yang diperoleh bisa secara maksimal.

No comments